Hati- hati, Pencurian Sepeda Motor Merebak di BCL

Sore itu 9 Oktober 2012, Seorang karyawan pabrik Touch Screen di Jababeka Cikarang  bernama Dudan sedang pulang kerja. Karena dia kerja nonsift maka pulangnya selalu jam 17:00 atau lebih. Ketika pulang biasanya sudah magrib. Maka dia sholat dulu di masjid. Dia sholat di masjid dekat rumahnya di Perumahan Bumi Citra Lestari atau BCL.

Di masjid BCL yang besar dan paling besar di BCL tersebut.  Dudan selalu sholat Magrib atau Isya'. Saat Sholat Dudan menjadi masbuk alias ketinggalan sholatnya. Dia ambil air wudhu kemudian masuk masjid dan menjadi makmum . Sebelum masuk masjid seperti biasa tak lupa mengunci sepeda motor  MX kesayangannya. Namun apa yang terjadi setelah selesai Sholat? Dia keluar masjid mendapatkan sepeda motornya sudah tidak ada. Dia mau teriak kepada siapa, di bingung dan lemes. motor kesayangannya Yamaha MX Hilang di bawa pencuri.

Menurut saksi mata ada yang melihat kejadian tersebut. ada sekitar 5 orang keluar dari masjid seolah olah terburu-buru. Kemudian di pergi membawa sepeda motor. Warga yang melihat tidak curiga kalau yang tadi sebenarnya maling motor. Pelaku di duga berjumlah 5 orang dan menggunakan kunci letter T.

Pada saat yang sama ternyata ada seorang lagi yang kehilangan motor bersamaan dengan hilangnya motor Dudan. Motor Dudan yang hilang menurut informasinya sudah lunas kreditnya." Sudah lunas Pak, cuma ingin menikmati hasilnya saja" tutur dudan kepada team liputan. Dudan tidak melaporkan kepada pihak kepolisian, hanya cerita sana sini kepada teman di pabrik, di rumah dengan tetangga dan kerabat. Saat di tanya kenapa tidak lapor polisi. Beliau menjawab Percuma saja. "Percuma Pak lapor polisi, bukannya motor ketemu, tapi malah tambah hilang duitnya untuk lapor" Jelas Dudan. Dudan mengakui mungkin kejadian tersebut adalah ujian / cobaan, tapi di harus tabah. mengingat orang tuanya (ibunya ) sedang melaksanakan haji di tanah suci klotter Bekasi 2012.

Bagi anda yang kebetulan lewat di BCL dan Solat di masjid BCL hati - hati dengan kendaraan anda. Sebisanya di kunci ganda saat akan melaksanakan sholat.

Di Tempat yang lain pada hari minggu lalu team juga mendapat informasi bahwa di setu terutama di perumahan graha mustika Media juga sering kehilangan sepeda motor saat subuh. Menurut informasi dari warga bernama Bp.Karyono (40) maling beraksi saat petugas ronda mulai pulang. " Kejadiannya jam limaan, saat piket ronda pulang" tutur Karyono. karyono menambahkan bahwa maling menggunakan cairan perusak kunci. " Kuncinya di rusak secara halus, cuma di tetesin cairan kemudian kunci lepas dan tak bisa untuk ngunci lagi" tambahnya.

Related Business Information you might see:

Share this product :

Posting Komentar

 
Copyright © 2012. CIFESTWALK.COM - All Rights Reserved